Tutorial Flash dan Jasa Root Android

6 Tips Memilih Power Bank Kualitas Baik

Tips Memilih Power Bank Kualitas Baik
Tips Memilih Power Bank Kualitas Baik

Oprek Mania – Tips memilih power Bank kualitas baik dan bagus, jika kalian ingin memiliki mobilitas tinggi, pastikan kapasitas baterai smartphone juga diperhatikan bahkan memiliki kapasitas baterai tinggi juga membantu dalam aktivitas sehari-hari. Sampai saat ini, tidak ada vendor yang mampu membuat baterai bertahan lama.

Maka dari itu, di situasi saat seperti ini smartphone sangat penting di segala aktivitas, tidak peduli semahal berapa harga smartphone yang dimiliki jika smartphone mati juga tidak ada gunanya juga. Maka dari itu masyarakat umumnya memiliki power Bank sebagai alat isi ulang baterai portabel  yang bisa digunakan di manapun.  Namun, jika ingin memiliki power Bank berkualitas baik dan bagus, ikuti tips dibawah ini.

Tips Memilih Power Bank Kualitas Baik

Tips memilih power Bank kualitas baik dan bagus

Mungkin kalian para konsumen sering kebingungan ketika memilih power Bank karena begitu banyak merk yang terjual. Jangan khawatir, dengan membaca artikel ini, kalian tidak akan bingung memilih power Bank untuk smartphone.

1. Kapasitas baterai perlu diperhatikan

Pertama yang perlu diperhatikan yakni kapasitas baterai, dimana kapasitas power Bank yang besar mampu menampung banyak daya, dengan itu kalian tak perlu khawatir saat kehabisan baterai di manapun.

Memiliki power Bank kapasitas besar menjadi keuntungan bagi kalian, karena tidak perlu pengisian ulang power Bank secara terus-menerus.

2. Perhatikan jenis baterai

Selain kapasitas baterai, kalian juga perlu memperhatikan jenis baterai pada power Bank, karena setiap jenis baterai memiliki kelebihan atau keunggulan masing-masing. Jenis baterai tersebut bisa dilihat di bagian kemasan atau permukaan power Bank.

Ada 2 jenis baterai bagus di power Bank dan smartphone, yakni Li-Ion (Lithium Ion) dan Li-Po (Lithium Polimer). Power Bank dengan Lithium Ion memiliki siklus hidup 500 kali isi ulang, sedangkan jenis Lithium Polimer memiliki siklus 1000 kali isi ulang. Jika mendekati siklus hidup maka baterai akan cepat habis dan proses isi ulang semakin lama.

3. Kabel port

Kabel port yakni tempat untuk memasukkan kabel USB charger yang menghubungkan ke smartphone untuk pengisian daya ulang baterai. Pastikan kalian memilih 2 kabel port agar lebih memaksimalkan pengisian untuk 2 smartphone agar tidak membuang banyak waktu.

4. Fitur pada power Bank

Pilihlah power Bank dengan fitur power-cut-power (dapat memotong arus), dimana arus pendek bisa mengakibatkan baterai pada smartphone menjadi rusak bahkan dapat meledak. Pilihlah power bank dengan fitur auto-cut untuk mencegah over charger atau berlebihan daya isi ulang baterai. Fitur ini berguna untuk menghentikan proses charger jika sudah terisi penuh.

5. Memilih Brand

Brand atau Merk juga sangat penting dalam memilih power Bank yang sangat perlu diperhatikan sebelum membelinya. Brand yang terkenal dipasaran sudah jelas sangat diminati oleh konsumen, karena produk terjamin kualitasnya. Selain itu brand atau merk terkenal juga menyediakan garansi jika produk mereka mengalami kerusakan.

6. Stop tertipu dengan harga

Tips terakhir adalah jika kalian ingin memiliki power Bank dengan kualitas baik, jangan sangat mudah tergiur oleh harga murah, bisa jadi produk yang dijual palsu, karena secara logika tidak mungkin mendapatkan power Bank kualitas baik dan bagus dengan harga yang murah. Bisa jadi baterai yang di gunakan yakni baterai rekondisi tentunya akan membahayakan perangkat smartphone.

Nah, itulah tips memilih power Bank kualitas baik dan bagus yang bisa kalian coba ketika akan membeli power Bank baru.

Mau Konsultasi Oprek?
© Oprek Mania
Halo Bosku, mau Konsultasi atau Butuh JASA OPREK Android? Silahkan Hubungi Admin langsung ya!