Tutorial Flash dan Jasa Root Android

2 Cara Melacak Hp Hilang Tanpa Aplikasi, Bisa Digunakan Meski Hp Dalam Keadaan Mati

Cara Melacak HP Hilang
Cara Melacak HP Hilang

Cara Melacak HP Hilang | Manusia tidak bisa lepas dari yang namanya kesalahan, begitu pun dengan sikap teledor dan ceroboh, siapapun pasti pernah mengalaminya, dan akibatnya, sejumlah barang hilang.

Jika saat ini kamu tengah mengalaminya, pasti kamu akan langsung mencari barang tersebut, bukan? Apalagi jika yang hilang adalah hp atau gadget, pastinya kamu akan khawatir karena ada banyak data penting di hp kamu.

Cara Melacak HP Hilang

Tapi tahukah kamu jika ada banyak cara melacak hp hilang tanpa aplikasi yang bisa kamu lakukan.

Cara Melacak HP Hilang Tanpa Aplikasi

Terutama untuk para pengguna hp android, kamu bisa melacak hp kamu yang hilang melalui internet. Jadi kamu bisa coba beberapa cara ini yang dapat membantu kamu menemukan kembali hp yang sudah hilang:

Melacak HP Hilang Via Email

Cara melacak hp hilang tanpa aplikasi pertama untuk kamu yang ingin melacak hp android kamu yang sudah hilang adalah melalui email. Jadi jika smartphone kamu hilang tidak perlu khawatir apalagi jika email kamu sudah terpasang di hp tersebut.

Karena melalui email, kamu bisa lacak hp kamu yang hilang tersebut. Kamu hanya perlu mlakukan beberapa langkah seperti berikut ini:

  • Ketik nama alamat email yang ada di hp yang hilang melalui halaman gmail. Kemudian klik berikutnya
  • Masukkan kata sandi dan klik berikutnya
  • Jika sudah berhasil masuk ke email kamu, silahkan pilih tampilannya ke dalam versi Web
  • Kamu bisa pilih ikon yang ada titik sembilan di sisi kanan atas
  • Kemudian, masuk ke akun google kamu dan scroll sampai bawah
  • Pilihlah menu yang terdapat tulisan “Temukan Ponsel Anda”
  • Pilih hp yang hilang
  • Masukkan kata sandi email lagi yang ada di hp hilang tersebut
  • Pilih opsi temukan
  • Muncul google map, kamu bisa klik tutup
  • Silahkan pilih jenis hp android yang ingin kamu lacak, pilih ikon refresh supaya hp yang hilang dapat terbaca google map
  • Dan hp yang hilang pun akan terbaca.
  • Usahakan untuk secepatnya pergi ke lokasi dimana hp tersebut berada karena pelacakan seperti ini akan membuat daya bateraimu cepat habis.

Melacak HP Hilang Melalui Google Maps

Selain melalui email, kamu juga bisa menggunakan cara melacak hp hilang tanpa aplikasi menggunakan Google Maps. Google Maps merupakan aplikasi pemetaan yang dikembangkan oleh perusahaan raksasa Google.

Jika kamu ingin mencari hp yang hilang lewat bantuan aplikasi ini, berikut langkah-langkahnya:

  • Buka Google Maps
  • Kemudian, pilih menu pengaturan atau setting, kemudian kamu harus bagi lokasi dan mulai yang ada di pojok kiri atas.
  • Pilih waktu pelacakan misalnya 1 jam atau sampai dinonaktifkan supaya kamu bisa melacak hp yang hilang terus.
  • Pilih orang dan isi email dan nomor hp yang akan dilacak
  • Klik bagikan kemudian tekan aktifkan
  • Dan kamu akan melihat lokasi hp kamu karena akan terlihat dan terlacak dalam waktu 24 jam.
    Jadi itulah beberapa cara melacak hp hilang tanpa aplikasi yang dapat kamu lakukan saat ini.

Cara-cara di atas bisa kamu gunakan untuk hp yang dalam keadaan mati atau menyala. Jadi jika hp kamu hilang dalam keadaan mati tidak perlu khawatir karena kamu bisa gunakan cara di atas yang terbilang efektif untuk membantu kamu mendapatkan kembali hp yang hilang dengan mudah.

Itulah Cara Melacak Hp Hilang Tanpa Aplikasi, mungkin cara diatas membutuhkan waktu yang cukup lama agar bisa menemukan lokasi hp anda, namun cara diatas merupakan cara ampuh.

Dengan melacak HP Hilang tanpa aplikasi diatas bisa memberikan harapan, besar kemungkinan HP anda akan ketemu walau butuh kesabaran.

Untuk menunjang agar bisa cepat ditemukan, ketika HP masih di tangan anda, pastikan anda memasang Kunci Layar, Pola, PIN, atau Verifikasi wajah jika ada.

Hal ini dapat mempersulit para Opreker / Flasher untuk menghilangkan email anda, karena pintu masuk awal adalah mengunlock kunci layar dan menghapus verifikasi wajah. Ini membutuhkan tools khusus dan hanya beberapa orang yang bisa.

Mau Konsultasi Oprek?
© Oprek Mania
Halo Bosku, mau Konsultasi atau Butuh JASA OPREK Android? Silahkan Hubungi Admin langsung ya!